Home » » Cara Membuat Sayur Lodeh

Cara Membuat Sayur Lodeh

Written By Unknown on Minggu, 19 Mei 2013 | 13.00



            Cara Membuat Sayur Lodeh - Sayur lodeh merupakan salah masakan sayur berkuah khas Indonesia yang cukup populer dan sering dimasak oleh banyak masyarakat di negeri ini. Ada beberapa versi dalam pembuatan sayur lodeh yaitu yang berkuah santan berwarna putih dan juga yang berwarna merah. Sayur ini cukup banyak diminati karena selain rasanya yang gurih dan menyegarkan juga cocok untuk dihidangkan bersamaan dengan sambal dan juga ikan-ikanan. Cara membuat sayur lodeh tidaklah sulit jika kita mengetahui bagaimana teknik pembuatannya. Pada artikel kali ini kami akan menjelaskan bagaimana cara membuat sayur lodeh secara mudah dan enak rasanya. 


Berikut ini adalah langkah-langkah cara membuat sayur lodeh yang berhasil kami himpun dari berbagai sumber.

1.      Siapkan terlebih dahulu bahan-bahan utama dan juga bumbu-bumbunya seperti berikut :
Bahan utama : 12 utas kacang panjang kemudian dipotong-potong sesuai selera, 1 buah wortel yang telah diiristipis, 1 jagung manis yang dipotong, 4 buah jagung muda yang di potong, ½ labu siam yang dipotong kotak-kotak, 100 gram buah melinjo berikut dengan daunnya, beberapa potong nangka muda yang diiris, 1 buah terong ungu yang dipotong menjadi kotak-kotak, ½ papan petai dan beberapa potongan tempe.
Bumbu : 4 siung bawang butih diiris tipis, 5 siung bawang merah iris, 4 buah cabai hijau besar, 12 cabe rawit, 1 sdt, terasi, 1 sdm ebi kering, 3 cm lengkuas, 3 lembar daun salam, gula, garam dan sedikit penyedap sesuai selera serta 300 ml santan.

2.      Rebus terlebih dahulu buah melinjo dan juga jagung manis beserta semua bumbu terkecuali santan hingga matang.

3.      Masukkan jagung muda dan wortel ke dalam sayur.

4.      Masukkan juga labu siam dan kacang panjang.

5.      Masukkan santan dan diaduk terus hingga semuanya mendidih.

6.      Tambahkan garam, gula dan bumbu penyedap sesuai selera.

7.      Setelah sayur mendidih masukkan kembali daun melinjo hingga layu.

8.      Sayur telah siap untuk dihidangkan.

Selamat mencoba, semoga bermanfaat.
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Lowongan Kerja | Monetize Blog | Fakta Unik
Copyright © 2013. Semua CARA Ada Disini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger